N I N E Q U A D R A T BY:IIEN SOLIHIN

Soal dan Jawaban TV Production & Cinematography

  • Ninequadrat
  • Labels:
  • Soal dan Jawaban TV Production & Cinematography
    1.   Sebuah team produksi film dokumenter yang sederhana, minimal harus mempunyai komposisi crew sebagai berikut:
    A.  Liaisson Officer (LO), Property man dan eksekutif produser
    B.  Camera person, make up person dan wardrobe person
    C.  Lighting man, audio men dan camera person
    D.  Penulis naskah, pengarah acara/sutradara, presenter, camera person dan audio men
    E.  Pemain (aktor/aktris), camera person, MC dan audio men

    2.   Ada dua jenis kategori film berdasarkan isinya yaitu film fiksi dan film non fiksi.Film dokumenter adalah film non fiksi. Ciri-ciri film dokumenter antara lain adalah:
    A.  Ceritanya diambil dari buku-buku novel yang terkenal
    B.  Para pemainnya adalah artis-artis yang sudah ternama
    C.  Peristiwanya benar-benar terjadi, tanpa menggunakan pemeran pengganti (aktor/aktris)
    D.  Temanya bisa tentang percintaan remaja atupun horor
    E.  Lokasinya harus disebuah studio

    3.   Tema film-film dokumenter sangat luas, diantara tema-tema dibawah ini, tema manakah yang bukan tema untuk film dokumenter:
    A.  Perjalanan wisata
    B.  Pendakian gunung dan arung jeram
    C.  Kehidupan aneka satwa, flora dan fauna
    D.  Proses pembuatan mobil
    E.  Ayat-ayat Cinta

    4.   Dalam pembuatan film dokumenter, ada tema/topik yang bisa dibuat terlebih dahulu naskahnya (bisa direncanakan), namun ada juga yang naskahnya baru ditulis kemudian, karena peristiwanya baru akan berlangsung. Diantara topik-topik dibawah ini, manakah film dokumenter yang naskahnya baru bisa dihasilkan setelah liputan dilakukan?
    A.  Kehidupan seorang penjaga lintasan kereta api
    B.  Liputan Demonstrasi
    C.  Kepala sekolahku seorang pemulung
    D.  Cara pembuatan Kecap
    E.  Temanku seorang pendaki gunung

    5.   Bagian visual dari sebuah naskah dokumenter berisi tentang
    A.  Daftar para pemain dan credit title
    B.  Daftar efek visual yang diperlukan
    C.  Daftar gambar (shot) yang diperluakan dengan jenis shot yang dikehendaki
    D.  Suara dan narasi yang dibacakan oleh narator
    E.  Gambar animasi dan jenis peralatan yang diperlukan

    6.   Bagian audio dari sebuah naskah dokumenter berisi tentang:
    A.  Daftar para pemain dan credit title
    B.  Daftar spesial effect suara
    C.  Narasi dan sound effect/ilustrasi musik yang diperlukan
    D.  Daftar pertanyaan yang akan diajukan oleh MC
    E.  Daftar gambar yang diambil di lapangan

    7.   CUT AWAY SHOT digunakan dalam pembuatan film dokumenter sebagai:
    A.  Cara untuk memperpendek/ mempersingkat suatu proses sebuah peristiwa ataupun penuturan agar tidak berkesan meloncat
    B.  Cara untuk menjadikan film lebih seru
    C.  Cara untuk membuat film menjadi lebih pendek
    D.  Cara-cara yang digunakan oleh para sutradara film dokumenter agar mudah diedit
    E.  Cara untuk membuat gambar lebih dramatis

    8.   Sebuah skenario film adalah pengembangan dari sebuah tema & ide cerita yang kemudian dibuat menjadi sebuah synopsis, dan kemudian dibuatkan menjadi alur adegan (sebelum menjadi skenario) yang disebut:
    A.  Resume cerita
    B.  Break down
    C.  Resensi film
    D.  Treatment atau scene plot
    E.  Catatan dialog

    9.   Urutan proses pembuatan film dokumenter adalah sebagai berikut:
    A.  Penetapan ide dasar,tema dan penetapan point of interest
    B.  Pembuatan naskah, film statement,
    C.  Pembuatan out line ,Pembuatan naskah dan pengambilan gambar
    D.  Pernyataan A dan C benar
    E.  Pernyataan B dan C benar

    10. Film dokumenter yang gagal ,bisa disebabkan factor-faktor antara lain:
    A.  Anggarannya kurang besar, Naratornya kurang terkenal
    B.  Sutradara/Cameraman nya kurang baik, Editornya kurang andal
    C.  Temanya kurang menarik, Penulisnya kurang baik
    D.  Pernyataan A dan C benar
    E.  Pernyataan B dan C benar

    11. Dari tema-tema di bawah ini,manakah yang biasa dibuat film documenter?
    A.  Flora dan Fauna
    B.  Romeo dan Juliet
    C.  Profil seorang guru atau proses pembuatan tembikar
    D.  Tema A dan B
    E.  Tema A dan C

    12. Apabila diadakan sebuah lomba pembuatan film dokumenter bertemakan:IKON DI KOTAMU, maka dari judul-judul dibawah ini manakah yang paling mewakili tema tersebut?
    A.  Pembuatan Arang Batok Kelapa di Pulau Halmahera
    B.  Profil seorang dokter di pedalaman Kalimantan
    C.  Wisata Sungai Musi
    D.  Pelatih Gajah di Way Kambas
    E.  Komunitas Sepeda Onthel di Bandung

    13. Jika tema IKON KULINER DAERAH yang diangkat menjadi tema documenter, maka dari judul-judul dibawah ini , manakah yang mewakili?
    A.  Pek-mpek Pak Raden dan Soto Bangkong
    B.  Lumpia Semarang dan Pecel Madiun
    C.  Gado-gado Boplo dan Rawon Setan mBak Endang
    D.  Pernyataan A dan B benar
    E.  Pernyataan A dan C benar

    14. Jika kita mengangkat tema KOMUNITAS PENGGEMAR VESPA sebagai film documenter, maka hal yang dapat dijadikan point of interest dari tema tersebut adalah:
    A.  Di mana dijual busi dan asesoris vespa?
    B.  Bengkel-bengkel renovasi Vespa
    C.  Kiat mendapatkan bahan Vespa
    D.  Pernyataan A dan B benar
    E.  Pernyataan B dan C benar

    15. Dari tema-tema di bawah ini,yang manakah yang dapat disebut sebagai tema film documenter?
    A.  Perjalanan menembus belantara Borneo
    B.  Kisah perjalanan cinta seorang pelaut
    C.  Kecelakaan pesawat terjadi dalam perjalanan Manado – Atambua
    D.  Jalan tak ada ujung
    E.  Pernyataan A,B dan C benar

    16. Dalam sebuah skenario ,sebuah SCENE yang baik, ditandai dengan adanya:
    A.  Adegan yang romantis
    B.  Adegan atau dialog yang mampu membangkitkan emosi pemirsa
    C.  Adegan yang membuat penonton tertawa
    D.  Adanya dialog-dialog yang simple
    E.  Adanya adegan yang selalu tegang

    17. Tugas utama seorang Program Director (PD) atau Pengarah Acara (Sutradara) di lapangan adalah:
    A.  Mengatur jadwal shooting
    B.  Mengurus perizinan shooting
    C.  Memimpin & mengarahkan pengambilan gambar
    D.  Menyediakan biaya pembuatan acara
    E.  Menyelenggarakan acara & menyiapkan transportasi

    18. Tugas seorang Produser adalah:
    A.  Menggalang dana untuk biaya produksi
    B.  Mencari artis untuk main dalam film
    C.  Mengurus penyewaan lokasi shooting
    D.  Membayar honorarium Artis
    E.  Menawarkan artis kepada studio film

    19. Tugas Team Kreatif dalam pembuatan film dokumenter ataupun acara non drama adalah:
    A.  Membuat dekorasi dan menata ruangan
    B.  Mencari ide, materi, melakukan diskusi dan melakukan survey materi
    C.  Mencari sumber-sumber dana
    D.  Mengumpulkan figuran untuk shooting
    E.  Memimpin pengambilan gambar

    20. Tugas seorang Liaisson Officer (L.O.) adalah:
    A.  Mengurus penginapan artis
    B.  Mengurus kendaraan artis
    C.  Mengurus perijinan lokasi shooting
    D.  Mengurus peralatan shooting
    E.  Mengurus perlengkapan shooting

    21. Tugas property man adalah:
    A.  Menentukan lokasi – lokasi shooting
    B.  Menetapkan besar honor pemain/artis
    C.  Mempersiapkan lampu-lampu (lighting) dalam pengambilan gambar
    D.  Mempersiapkan segala benda yang diperlukan dalam pengambilan gambar
    E.  Mempersiapkan meja makan untuk artis & Sutradara

    22. Establishing shot adalah:
    A.   Sebuah shot tentang para pemain dalam sebuah film
    B.  Sebuah shot yang mengambarkan gedung atau lokasi tempat dimana kisah atau cerita itu terjadi
    C.  Sebuah shot yang mengambarkan sebuah pemandangan indah
    D.  Sebuat shot mengenai adegan laga
    E.   Sebuah shot yang menggambarkan adegan romantis

    23. Sebuah film dapat dinilai dari segi TEKNIS (yang menunjukkan kemampuan penggunaan peralatan dan rekayasa) dan segi ESTETIS-nya (yang menunjukkan kemampuan mewujudkan keindahan-keindahan cerita). Dari unsur-unsur dibawah ini, manakah yang termasuk dalam kategori TEKNIS:
    A.   Kemampuan akting para pemain
    B.   Ilustrasi musik yang romnatis
    C.  Tingkat kesulitan adegan dan visual effect
    D.  Keindahan lokasi syuting
    E.   Alur cerita dan skenario yang menarik

    24. Jika kita menyaksikan sebuah film cerita, selalu terdapat premis di dalamnya. Dalam hal tersebut, apakah essensi dari premis pada sebuah film?
    A.   Berisikan kaidah-kaidah sinematografi
    B.   Bertujuan menambah nilai dramatik
    C.  Sebagai informasi tambahan, agar cerita lebih menarik
    D.  Menyampaikan ringkasan cerita
    E.   Menyampaikan pesan moral & nilai kebijakan

    25. Naskah sebuah film ataupun liputan dokumenter terdiri dari kolom-kolom antara lain:
    A.   Kolom Narasi, Kolom Spesial efek dan kolom Komentar
    B.  Kolom Visual dan kolom Audio/narasi
    C.  Kolom Gambar , kolom Efek visual dan kolom Animasi
    D.  Kolom Suara dan kolom Audio
    E.   Kolom Wawancara, kolom Nara sumber dan kolom Audio Visual

    26. Di antara teknik penyajian di bawah ini, yang manakah teknik yang biasa dan paling umum digu-nakan dalam pembuatan tayangan dokumenter/liputan peristiwa?
    A.  Narasi disertai gambar(footages), Wawancara dengan pihak-pihak yang berkaitan, penjelasan oleh presenter di mana perlu dan tampilan animasi atau computer grafis yang mendukung
    B.   Animasi dan computer grafis disertai iringan musik
    C.  Wawancara-wawancara disertai ilustrasi musik dan text
    D.  Presenter membacakan narasi di depan kamera
    E.   Presenter mewawancarai narasumber disertai ilustrasi lagu-lagu

    27. Sebuah film dokumenter yang bagus memenuhi berbagai kriteria ,yang antara lain adalah:
    A.   Lucu dan kocak
    B.   Artis pemerannya cantik-cantik dan ganteng-ganteng
    C.  Naskahnya dibuat dari novel pilihan
    D.  Banyak adegan-adegan berbahaya yang diperankan oleh stunt man
    E.   Peristiwa nyata yang langka, menghibur dan disampaikan dengan cita rasa estetis yang baik

    28. Editing merupakan proses penyam-bungan gambar-gambar menjadi sebuah tontonan yang menarik dan menyenangkan. Dibawah ini beberapa kaidah yang harus diperhatikan, yang tidak termasuk kaidah-kaidah penyuntingan gambar adalah
    A.  Gambar yang disambung haruslah gambar yang menarik
    B.   Usahakan untuk tidak menyambung dua shot dari objek dan jenis shot yang sama, hanya berbeda angle sedikit
    C.  Tidak memotong shot dimana kamera sedang melakukan pergerakan mengikuti sebuah objek
    D.  Gunakan shot-shot yang sizenya berbeda dalam menyambung shot yang berurutan, apalagi dengan objek yang sama
    E.   Gunakanlah penyambungan (efek transisi) sesuai dengan filosofi dari script yang telah dibuat.

    29. Apa yang dimaksud dengan timeline dalam proses editing video?
    A.   Batas waktu dalam proses editing
    B.   Tambahan waktu dalam proses editing
    C.  Lembar kerja dalam proses editing
    D.  Efek transisi dalam proses editing
    E.   Visual efek dalam proses editing

    30. Ada bermacam-macam efek transisi yang bisa dipakai dalam mengedit sebuah video. Yang lazim digunakan adalah cut to cut, dissolve, superimposed dan fade in-fade out. Seperti apakah efek transisi dari cut to cut
    A.  Gambar pertama langsung disambung dengan gambar berikutnya
    B.   Gambar pertama semakin mengabur sementara gambar kedua sudah mulai muncul
    C.  Gambar pertama ditindih dengan gambar berikutnya dan terlihat bersamaan
    D.  Akhir dari gambar pertama sudah mulai gelap beberapa saat kemudian gambar kedua muncul dari remang-remang menjadi semakin jelas
    E.   Gambar kedua keluar dari atas menutupi gambar pertama

    31. Pada proses editing menggunakan sistem analog:
    A.  Harus menggunakan minimal sebuah video player dan sebuah video recorder
    B.   Proses penyambungan gambar tidak harus berurutan
    C.  Proses penyambungan gambar menggunakan sebuah computer dengan spec dan software editing
    D.  Proses penyambungan gambar tidak harus selalu dari awal
    E.   Diperlukan software editing

    32. Di antara software-software di bawah ini, manakah yang bukan merupakan software untuk non linear editing
    A.   Ulead studio editing
    B.  Power point
    C.  Pinnacle studio
    D.  Adobe premiere
    E.   Avid

    33. Non linear editing disebut juga:
    A.  Digital editing
    B.   Analog editing
    C.  Cut To Cut editing
    D.  Dissolve editing
    E.   Super imposed editing

    34. Dalam editing kita mengenal istilah cut to cut. Apakah yang dimaksud dengan istilah cut to cut?
    A.   Untuk mengambungkan efek dari 2 gambar
    B.   Untuk memperpendek adegan yang sifatnya masih sejenis
    C.  Untuk membuat efek lebih dramatis
    D.  Untuk menyambung gambar dari adegan ke adegan yang masih berkesinambungan
    E.   Penyambungan gambar dimana gambar pertama ditindih dengan gambar berikutnya

    35. Penggunaan penyambungan gambar atau transisi yang memberikan efek gambar halus pada pergantian framenya menggunakan?
    A.   Cut to cut
    B.  Disolve
    C.  Fade in-Fade out
    D.  Mosaic
    E.   Wipe

    36. Ada 4 jenis pokok penyambungan gambar yang digunakan untuk transisi yaitu?
    A.  Cut to cut, Dissolve, Superimposed, Fade in-Fade out
    B.   Dissolve, Fade in-Fade out, Wipe, Mosaic
    C.  Superimposed, Fade in-Fade out, Wipe, Dissolve
    D.  Wipe, Mosaic, Dissolve, Fade in-Fade out
    E.   Cut to cut, Dissolve, Wipe, Mosaic

    37. Untuk mentransfer atau mengcapture hasil gambar dari mini DV ke komputer dengan menggunakan konektor dapat dilakukan melalui kabel?
    A.   Kabel LAN
    B.   Kabel USB
    C.  Kabel Power
    D.  Kabel Firewire
    E.   Kabel Data

    38. Penyambungan gambar dimana akhir dari gambar pertama menjadi gelap sehingga beberapa saat kemudian gambar kedua muncul dari kondisi remang-remang menjadi jelas. Penyambungan gambar seperti ini disebut?
    A.   Cut to cut
    B.   Disolve
    C.  Fade in-Fade out
    D.  Superimposed
    E.   Wipe

    39. Peralatan apa saja yang diperlukan dalam proses memindahkan hasil rekaman dari mini DV menjadi bentuk data untuk kemudian dapat diedit melalui prose capture?
    A.   Handycam, Monitor, Infocus
    B.   Infocus, Kabel Firewire, DVD
    C.  Handycam, Kabel Firewire, Komputer
    D.  TV, DVD, Handycam
    E.   Komputer, Kabel Firewire, TV

    40. Pada saat editing, didalam jalur editing kita dapat memasukkan data hasil rekaman video yang telah dicapture dalam format?
    A.   MPEG
    B.  AVI
    C.  JPEG
    D.  WMA
    E.   WAV

    Related Posts
    (c) Copyright 2010 Ninequadrat . Blogger template by Bloggermint | Powered by Blogger
    Sponsored by Ninequadrat